Posts

Showing posts from February, 2018

Tiada hari tanpa mengaji di Rumah Quran Alif Lam Mim

Image
Sleman - Rumah Quran Alif lam mim adalah rumah yang dipakai untuk kegiatan hafalan dan mengaji untuk para santri, setelah sekitar empat bulan berjalan kini semakin banyak didatangi santri, mereka rata-rata usia antara 6-9 Tahun. santri Rumah Quran Alif Lam Mim Santri-santri yang mengaji di Rumah Quran tersebut hampir 100 % berasal dari dusun Cokrokonteng Desa Sidoarum kecamatan Godean Kabupaten Sleman, yaitu daerah di mana tempat Rumah Quran itu berada. Menurut pengelola jumlah santri saat ini tercatat ada 30 anak, dari mulai yang belum sekolah sampai yang sudah kelas 5 SD. Jadwal mengaji di rumah quran alif lam mim adalah setiap hari, tanpa ada libur yaitu setiap jum'at - ahad pukul 16.15-17.30 WIB dan Senin - Kamis setelah shalat maghrib - isya'. ''Tentu sebagai pengajar ingin anak-anak di sini bisa membaca Al-Quran dengan tartil, hal ini pun sebagai salah satu upaya kami dalam memberantas buta huruf Al-Qur'an'' Ungkap Zaenal pengajar